BERITAISLAM.COM – Banyak tips yang bisa kamu lakukan agar salatmu makin khusyu. Banyaknya distraksi yang biasa kamu dapati saat salat menjadikan salatmu tidak fokus. Padahal, fokusya salat menjadi komponen penting yang bisa kamu usahakan agar ibadah wajib ini diterima. Lantas, bagaimana cara agar salatmu makin khusyu? Simak penjelasan berikut!
Menjaga Mata dan Telinga
Tips pertama agar salatmu makin khusyu adalah menjaga mata dan telinga. Menjaga mata dan telinga menjadikanmu lebih fokus dan siap untuk menunaikan salat.
Khusyunya salat memang bisa diwujudkan dengan menjaga fokus, terutama menjaga pandangan mata dan fokus pendengaran. Memusatkan fokus hanya utnuk bacaan salat, maknanya, hingga gerakan salat menjadikanmu lebih menghayati dan memaknai ibadah salat.
Sayangnya, sumber tidak fokusnya kamu dengan hal-hal yang ada dalam salat biasanya bermula dari tidak paham dengan apa saja yang dilakukan dan tujuan dari salat. Oleh karena itulah, menjaga mata dan telinga menjadi penting dilakukan sebelum, selama, dan sesudah salat agar kekhusyuan bisa kamu raih.
Memaknai Tiap Bacaan yang Ada dalam Salat
Tips kedua agar salatmu makin khusyu adalah memaknai tiap bacaan yang ada dalam salat. Setiap bacaan yang ada dalam salat memiliki makna tersendiri. Tidak terlepas dari artinya saja yang sarat makna, tetapi juga tujuan dari adanya bacaan itu.
Memaknai tiap bacaan yang ada dalam salat juga bisa menjadikanmu lebih paham tentang makna salat itu sendiri. Tak jarang, jika kamu berusaha memaknai bacaan salat, maka kamu bisa menemukan kemuliaan Allah dalam setiap doa yang ada dalam salat.
Mengusahakan Salat di Awal Waktu
Tips ketiga agar salatmu makin khusyu adalah mengusahakan salat di awal waktu. Mengusahakan salat di awal waktu juga bisa menunjang salatmu lebih khusyu lagi.
Bukan hanya karena tenang karena sudah menunaikan salat, tetapi juga keutamaan salat di awal waktu yang secara tidak langsung bisa kamu rasakan ketika menunaikan salat di awal waktu. Oleh karena itulah, menunaikan salat di awal waktu snagat dianjurkan oleh ulama.
Memfokuskan Pikiran hanya untuk Menunaikan Salat
Tips keempat dan terakhir agar salatmu makin khusyu adalah memfokuskan pikiran hanya untuk menunaikan salat. Tips ini harus kamu atur sebelum, saat, dan setelah salat agar ketenangan dan fokus menunaikan salat bisa kamu raih.
Distraksi seringkali datang dalam pikiranmu dalam bentuk ingatan tiba-tiba, distraksi urusan dunia, hingga gangguan dari hal-hal diluar salat. Gangguan-gangguan itu bisa kmau minimalisir agar tidak mengganggu pikiran dnegan memfokuskan pikiran hanya untuk menunaikan salat.
Itu dia 4 tips berikut ini agar salatmu makin khusyu. Dari keempat tips tersebut, kamu harnya perlu memaksimalkan pikiran agar seluruh tips khusyu tersebut bisa kamu raih. Semoga keempat tips agar salatmu makin khusyu bermanfaat untukmu yang ingin meningkatkan kualitas salatmu. Barakallahufikum.
Baca Juga: Apa Rahasia Rasulullah Bugar Sepanjang Hari? Ini Dia Jawabannya!