BERITAISLAM.COM- Tak terasa sebentar lagi umat muslim seluruh dunia akan menyambut salah satu perayaan hari besar dalam agama Islam, yakni Hari Raya Idul Adha atau Hari Raya Kurban.
Dalam momentum tersebut biasanya umat muslim akan saling berlomba-lomba dalam melaksanakan qurban. Nah, bagi umat muslim yang berencana akan berkurban tidak ada salahnya untuk melakukan persiapan dalam pemilihan hewan kurban.
Hal tersebut bertujuan agar hewan yang akan kita kurbankan dalam kondisi sehat dan sesuai syariat yang ditetapkan. Dalam artikel kali ini beritaislam.com akan membahas tentang 5 tips memilih hewan kurban sehat yang wajib kamu ketahui,
1. Pastikan Asal Hewan Kurban
Untuk mendapatkan hewan kurban dengan kualitas yang baik, mengecek asal hewan tersebut merupakan salah satu hal penting yang harus diketahui oleh calon pembeli. Hal ini berkaitan dengan legalitas kesehatan hewan jika dibawa dari lokasi yang jauh.Dengan mengetahui asal usulnya, calon pembeli dapat mengetahui habitat hewan tersebut.
Selain itu, tingkat stress bisa menjadi cukup tinggi jika Anda membawa hewan dari jauh dan memindahkannya ke lokasi yang baru. Oleh karena itu, jika ternak yang dipilih berasal dari tempat yang jauh, tanyakan dan periksa apakah mereka memiliki Surat Keterangan Hewan (SKKH) yang masih berlaku.
2. Pilih Lokasi Pembelian Dengan Baik
Tempat pembelian menjadi salah satu kunci dalam pemilihan hewan kurban, apalagi bagi yang belum memahami betul syarat-syarat hewan kurban. Hal ini berkaitan dengan lokasi, kebersihan, kesehatan lingkungan, dan kepercayaan pembeli.
Untuk itu, Pilihlah hewan kurban yang dijual jauh dari potensi pencemaran sumber daya seperti pencemaran air, udara, atau polutan lainnya. Asupan kontaminan yang berlebihan dapat menyebabkan stress pada hewan, sehingga menyebabkan buruknya kesehatan pada hewan dan kualitas daging yang kurang baik. Dan pastikan juga kandang dalam keadaan bersih agar terhindar dari penyakit seperti jamur dan bakteri
3. Pastikan Hewan Kurban Merupakan Hewan Ternak
Mengutip dari laman Republika, menurut kesepakatan para ulama, berpendapat bahwa umat islam hanya diperbolehkan menggunakan hewan ternak saja sebagai kurban. Hal itu sesuai dengan dalil arti dalam Q.S. Al Hajj ayat 34
“Dan bagi tiap-tiap umat telah Kami syariatkan penyembelihan (kurban), supaya mereka menyebut nama Allah terhadap binatang ternak (bahimatul an’am) yang telah direzekikan Allah kepada mereka. Maka Tuhanmu ialah Tuhan Yang Maha Esa, karena itu berserah dirilah kamu kepada-Nya. Dan berilah kabar gembira kepada orang-orang yang tunduk patuh (kepada Allah).” (QS al-Hajj: 34).
Beberapa jenis hewan ternak yang diperbolehkan antara lain unta, sapi, kambing, domba, dan kerbau. Oleh karena itu, calon pembeli dapat memilih jenis hewan kurban berdasarkan kapasitas dan sebaran hewan kurban di lokasi tersebut.
Sebutan binatang kurban ini terbagi menjadi dua bagian, yang pertama sapi, kerbau, dan unta dapat melambangkan kurban untuk tujuh orang, sedangkan kambing dan domba diperuntukkan bagi satu orang saja.
4. Pastikan Umur Hewan
Tips berikut yang gak penting lainnya yaitu kecukupan umur, hal ini disebutkan dalam beberapa hadis Nabi Muhammad SAW sebagai berikut,
وَعَنْ جَابِرٍ – رضي الله عنه – قَالَ: قَالَ رَسُولُ اَللَّهِ – صلى الله عليه وسلم – – “لَا تَذْبَحُوا إِلَّا مُسِنَّةً, إِلَّا أَنْ يَعْسُرَ عَلَيْكُمْ فَتَذْبَحُوا جَذَعَةً مِنَ اَلضَّأْنِ” – رَوَاهُ مُسْلِم ٌ
Artinya: Dari Jabir radhiyallahu ‘anhu, ia berkata, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Janganlah kalian menyembelih kecuali musinnah. Kecuali jika terasa sulit bagi kalian, maka sembelihlah jadza’ah dari domba.” Diriwayatkan oleh Imam Muslim.
Usia minimal setiap jenis hewan berbeda-beda, diketahui umur unta minimal 5 tahun, sapi dan kerbau 2 tahun, dan domba dan kambing 1 tahun atau lebih. Umur ternak sendiri dapat ditentukan oleh bentuk dan jumlah giginya, salah satu ciri yang paling menonjol adalah telah tumbuhnya sepasang gigi seri di bagian depan pada hewan kurban
.
5. Pastikan Hewan Tidak Mengalami Kecacatan
Karena tips ini juga berkaitan dengan hukum syariah, maka tips ini merupakan salah satu syarat yang harus terpenuhi jika kurbannya ingin diterima.Pembagian kecacatan hewan kurban sendiri dibagi menjadi 2 macam, yang pertama wajib dihindari dan yang kedua dihukumi makruh,
Terdapat empat jenis kecacatan yang wajib dihindari pada hewan kurban, yang pertama buta sebelah dan buta kedua matanya, hewan sakit yang terlihat jelas sakitnya, kakinya mengalami pincang apalagi lumpuh, dan hewan yang sangat kurus.
Jika salah satu ciri tersebut terdapat pada hewan, maka hewan tersebut tidak dianggap sah kurbannya. Adapun cacat yang dihukumi makruh ialah retak pada tanduknya, terluka di bagian tertentu, telinganya putus dan lain sebagainya.
Semoga dengan dibuatnya artikel ini dapat menambah wawasan dan pengetahuan kita seputar dalam memilih hewan kurban yang baik dan berkualitas menurut syariat semoga bermanfaat, Barakallahufikum.
Sampai Sekarang Masih Bingung Mau Kurban Dimana, Sudah Mencari Kesana Kesini Tapi Masih Belum Ketemu Juga. Tenang Aja Sekarang Sudah Ada BeraniQurban.com, Yakni Platform Kurban Online Yang Profesional, Terpercaya, dan Amanah. Yuk Kurban Sekarang Juga