Webinar yang membahas tentang website ini dilaksanakan pada hari webinar dilaksanakan pada hari Jumat pada tanggal 18/10/2024 oleh Forum Yayasan Indonesia. Webinar ini dilaksanakan pada pukul 20.00 WIB hingga 21. 00 WIB secara langsung melalui zoom meeting app. Webinar ini dihadiri oleh peserta yang bergabung dalam Forum Yayasan Indonesia dan mengundang pemateri yang memiliki pengalaman dalam bidang website, terutama website yayasan yaitu Mas Abdullah Millenia Azzam sebagai Tim Webdev Yayasan Alfatihah. Dalam webinar ini dilaksanakan seperti agenda webinar pada umumnya yaitu dengan sesi penyampaian materi dan dilanjutkan oleh sesi tanya jawab interaktif antara peserta bersama dengan pemateri.

Pada sesi penjelasan materi, Mas azzam menjelaskan tentang pengertian website dan juga kegunaannya untuk yayasan serta menjelaskan tentang proses atau cara mengoptimalkan website yang bisa menaikkan traffic dari website di mesin pencarian dan juga agar diketahui lebih banyak orang. Tidak hanya itu saja, mas Azzam juga menjelaskan tentang mengoptimalkan tim pengelolaan website supaya lebih efektif dengan membaginya menjadi tiga tim yaitu tim front end (Tim desain tampilan), back end (tim database) dan copywriter (tim penyusun materi).
Pada sesi tanya jawab terdapat pertanyaan tentang penggunaan website, maka mas Azzam menjawab bahwa “kalau ingin membuat company profile atau website ingin membahas tentang yayasan atau memperkenalkan tentang yayasan atau upload artikel bisa menggunakan wordpress karena website yang ditampilkan atau grafik yang ditampilkan lebih bagus”. Penjelasan dari Mas Azzam tentang wordpress ini juga dapat dijadikan sebagai acuan untuk memilih website yang sesuai untuk memaksimalkan potensi website yang sudah ada.
Adapun untuk memaksimalkan potensi website untuk bisnis, maka Mas azzam menyarankan menggunakan Berdu karena simple tools yang digunakan sangat mudah dipahami meskipun baru pertama kali menggunakan website dan speed yang ditawarkan itu kencang sesuai dengan kebutuhan atau standarisasi ketika kita ingin mengiklankannya. kalau untuk bisnis, atau bisnis yang nantinya akan diiklankan atau platform donasi atau fundraising yang mana ingin banyak lead atau trafik, lha itu bisa menggunakan berdu. Kalau hanya ingin penawaran kita optimasi dengan keyword kita mengutamakan tampilan dan fitur nya yaudah wordpress, kalau mau murah itu wordpress kita beli hosting dan domain , wordpressnya gratis. kalau diberdu itu otomatis hostingnya dari berdu yaitu satu hosting hanya bisa website atau satu domain. Keuntungan dari wordpress adalah satu hosting bisa dua puluh domain . “kalau kita sudah bisa wordpress maka akan bisa berdu karena berdu lebih mudah penggunaannya dari pada wordpress”. Dengan penjelasan ini maka diharapkan para peserta webinar yang ingin menggunakan ataupun yang sudah memiliki website bisa memaksimalkan potensi website yang dimilikinya dengan menyesuaikan sesuai kebutuhan.
Baca juga: Transformasi Digital Yayasan: Mengelola dan Mengoptimalkan Website untuk Dampak yang Lebih Besar