BERITAISLAM.COM. Saat hari raya idul adha tiba, umat muslim di seluruh dunia melaksanakan hari raya dengan berbagi kebahagiaan. Para shohibul kurban menunaikan ibadah kurban dan membagikan hasil sembelihan hewan kurban kepada yang berhak menerima. Yuk kita Ketahui 6 Tips Menyimpan Daging Kurban.
Saat hewan kurban disembelih, dikuliti, dibersihkan, dan dagingnya dibagikan. Daging maupun bagian lain dari hewan kurban tersebut harus segera diolah dan disimpan dengan tepat. Sebab, daging hasil kurban yang dibiarkan di udara terbuka akan melalui proses oksidasi oleh suhu udara yang panas dan bakteri yang berkembang biak secara pesat di cuaca lembab. Bahkan, daging kurban yang dibiarkan terlalu lama akan membusuk dan tidak layak untuk diolah maupun dikonsumsi. Kemudian, daging yang mulai busuk sangat berbahaya untuk dikonsumsi.
Ketahui, ini dia 6 tips menyimpan daging kurban dengan tepat!
Pertama, Tips Menyimpan Daging Kurban Dengan Hindari Mencuci Daging
Hal pertama biasanya dilakukan secara insting dengan mencuci daging kurban agar bersih. Namun, ternyata daging kurban akan mengeluarkan bau tidak sedap jika dibilas dengan air. Air akan menyerap ke dalam serat daging kurban dan dapat merusak daging sehingga menurunkan kualitas. Jika terdapat kotoran pada daging, gunakan tisu dapur untuk membersihkannya. Pastikan tangan bersih dan kering atau gunakan sarung tangan saat menyentuh daging.
Kedua, Potong Daging Kurban Sesuai Ukuran
Setelah dibersihkan potong daging sesuai dengan ukuran ataupun porsi yang diinginkan. Dengan memotong daging sesuai ukuran akan memudahkan jika ingin mengolah daging dan daging yang sudah dipotong dapat menghemat ruang penyimpanan daging atau freezer.
Ketiga, Simpan Daging Di Dalam Wadah Kedap Udara
Daging kurban disimpan dalam wadah tertutup di dalam kulkas atau freezer. Dengan demikian, umur simpan daging kurban akan lebih lama. Pada temperatur dingin mikroorganisme pembusuk tidak akan aktif, sehingga daging kurban tidak mudah rusak. Ketika cara pembekuan dan penyimpanan sudah benar, kerusakan warna, aroma, dan sari minyak pun akan lebih kecil terjadi. Lama penyimpanan maksimum daging dengan ketentuan temperatur suhu wadah daging atau freezer, yang dianjurkan yaitu:
- Simpan daging kurban selama 2 bulan pada temperatur minus 12 derajat celsius.
- Simpan daging kurban selama 4 bulan pada temperatur minus 18 derajat celsius.
- Simpan daging kurban selama 8 bulan pada temperatur minus 24 derajat celsius.
- Simpan daging kurban selama 12 bulan pada temperatur minus 30 derajat celsius.
Keempat, Simpan Daging Pada Rak Daging
Tips menyimpan daging, ketika menyimpan daging di dalam kulkas atau freezer dan akan diolah, masukkan ke rak khusus daging.Jangan langsung diletakkan di ruang terbuka karena mempermudah proses aktifnya mikroorganisme pada daging dan mendatangkan serangga seperti lalat. Sehingga daging sudah tidak lagi higienis. Rak khusus daging dapat membantu mencairkan daging yang beku secara perlahan serta menjaga kesegaran dan higienitas daging.
Kelima, Catat Tanggal Penyimpanan Daging
Menyimpan daging dengan baik tidak boleh terlewat memberikan tanggal pada wadah daging. Tips menyimpan daging dengan catat tanggal pada wadah daging atau bungkus plastik dengan spidol atau stiker tanggal. Hal ini menghindari kelalaian ataupun lupa berapa lama daging telah disimpan.
Baca juga 5 Tips Memilih Hewan Kurban Sehat Yang Wajib Kamu Ketahui
Keenam, Hindari Daging Kurban Dari Kontaminasi Silang
Tips menyimpan daging sebaiknya hindari kontaminasi silang pada daging, dengan simpan daging di bagian bawah rak atau di wadah terpisah pada freezer untuk mencegah cairan daging menetes dan mengkontaminasi bahan sayuran atau makanan lainnya.
Terapkan 6 tips menyimpan daging kurban diatas ya! Cara penyimpanan yang tidak benar akan membuat daging mudah busuk dan pada akhirnya daging kurban tidak dapat dikonsumsi lalu terbuang percuma. Itulah tips yang perlu diketahui mengenai cara menyimpan daging kurban supaya tidak cepat membusuk. Ingatlah 6 tips menyimpan daging kurban,terutama jika berniat untuk menyimpan daging kurban lebih lama dan tidak langsung memasaknya.
Dengan dibuatnya artikel ini pembaca dapat menambah wawasan dan pengetahuan seputar tips menyimpan daging kurban, semoga bermanfaat, Barakallahufikum.